Sabtu, 18 Juni 2011

Ditlantas Polda Kalsel Mengadakan Bhayangkara 65 TH Fun Bike

Diposting oleh Muhammad Fakhrial Zld
Perkembangan lingkungan strategis baik Nasional maupun Internasional telah menggulirkan perubahan baik negatif maupun positif. Dampak perubahan iklim yang terjadi sekarang ini merupakan dampak negatif dari suatu perkembangan ilmu pengetahuan diantaranya perkembangan tehnologi dibidang transportasi  dampak yang terjadi antara lain masalah emisi gas buang yang dihasilkan oleh kendaraan telah meningkatkan polusi udara di kota kota besar di wilayah Indonesia.


Sejalan dengan Grand Strategi Polri Tahap II Partnership Building, Polri bermitra dengan masyarakat bersama sama berkomitmen untuk mengembalikan dan mengendalikan tingkat polusi udara dengan mengampanyekan penggunaan sepeda sebagai alat tramnsportasi alternatif di kota Banjarmasin dan Kab/kota lainnya di Prop Kalsel.


Berkaitan hal tersebut diatas, dalam rangka Hari Bhayangkara ke 65. Polri akan melaksanakan kegiatan Bhayangkara Fun Bike serentak seluruh Indonesia.

Khusus untuk Banjarmasin, Ditlantas Polda Kalsel mengadakan Hut Bhayangkara 65 TH Fun Bike yang akan dilaksanakan pada :
Waktu dan Tempat



1.     Hari         :    Minggu



2.     Tanggal   :    26 Juni  2011



3.     Waktu     :    07.00  s/d 11.00 Wita



4.     Tempat    :    Mapolda Kalsel Jl. S.Parman No. 16 Banjarmasin



Route Bhayangkara Fun Bike
5.     Route      :   Mapolda – Jl. S.Parman- Jl. Hasan Basri (bundaran Kayutangi) - Jl. Sultan Adam - Jl. Jahri Saleh – Masjid Jami – Pasar lama – Mapolda.
 

 








Tentunya Bhayangkara Fun Bike ini akan ada banyak Door Price, dengan Door Price utama 2 Buah Sepeda Motor. 


Untuk pendaftaran, bisa mendaftarkan diri ke Penjagaan Ditlantas Polda Kalsel, dengan menyertakan fotocopy KTP. 

0 komentar :

Posting Komentar